Jaringan komputer adalah adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer, software dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama.
Jaringan komputer dapat diimplementasikan di:
Dunia Bisnis
Dunia Mobile
Rumah
Perbankan
a.) Implementasi jaringan komputer di dunia bisnis bertujuan agar para pelaku bisnis semakin dimudahkan, dan memaksimalkan keuntungan juga pemasukan. Dan juga jaringan komputer di dunia bisnis digunakan untuk memudahkan jarak bisnis online seperti e-commerce sehingga dapat dijangkau dengan luas di dunia maya. Dapat juga digunakan untuk melakukan komunikasi antar employees dengan efektif dan efisien, dengan menggunakan video call atau sejenisnya.
b.) Implementasi jaringan komputer di dunia mobile akan semakin memperbesar jangkauan dunia mobile. Pada bidang ini, jaringan komputer merupakan hal yang sangat penting untuk menghadapi segala macam aspek hidup, contohnya: berbagi macam-macam media file melalui mobile gadget, adanya video call dan video streaming yang meminimalkan jarak yang jauh, penggunaan perangkat WiFii pada handset/handphone.
c.) Implementasi jaringan komputer di rumah saat ini sudah menjadi hal yang umum seiring berkembangnya jaman, dan meningkatnya kesibukan yang memerlukan pemindahan data kapan pun dan dimana pun seperti penggunaan Internet Sevice Provider pada rumah. Selain untuk kebutuhan pekerjaan dan tugas jaringan komputer di rumah juga dapat digunakan untuk sarana hiburan seperti game.
d.) Implementasi jaringan komputer di perbankan sudah menjadi kebutuhan masyarakat modern saat ini, sebagai nasabah hal yang paling sering digunakan contohnya: ATM ( Automatic Teller Machine), dan penggunakan e-banking yang dapat dilakukan kapan pun dan dimana pun. Implementasi jaringan komputer di perbankan dari pihak bank yang sudah digunakan seperti: sinkronisasi data-data pada Kantor Cabang dengan Kantor Pusat Bank, dan penggunaan Database bank.